Polres Berau Gulung Pengedar Sabu di Sambaliung, Total Barang Bukti 47,38 Gram

Redaksi
24 Mei 2025 11:09
Kaltim 3
2 menit membaca

BERAU – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Berau kembali menorehkan prestasi dalam pemberantasan peredaran narkotika. Seorang pria berinisial YU (30) berhasil diringkus saat membawa sabu seberat total 47,38 gram di kawasan Kelurahan Sambaliung, Kecamatan Sambaliung, pada Rabu dini hari (21/5).

Kapolres Berau melalui Kasat Resnarkoba, AKP Agus Priyanti, mengungkapkan bahwa penangkapan bermula dari laporan warga yang mencurigai adanya transaksi narkoba di wilayah tersebut. Laporan diterima pada Selasa malam, dan langsung ditindaklanjuti tim Satresnarkoba.

“Petugas melakukan penyelidikan intensif dan berhasil mengamankan YU sekira pukul 01.20 WITA di sebuah rumah di kawasan Sambaliung,” ujar AKP Agus kepada awak media.

Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan satu paket besar dan dua paket kecil narkotika jenis sabu, lengkap dengan alat isap, sedotan, plastik klip, dompet, satu unit ponsel, serta sebuah bantal yang digunakan untuk menyembunyikan barang haram tersebut.

Barang bukti langsung diamankan dan pelaku dibawa ke Mapolres Berau untuk proses hukum lebih lanjut. Total berat bruto sabu yang disita mencapai 47,38 gram.

“YU kini resmi ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) dan/atau Pasal 112 ayat (2) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” jelas AKP Agus.

Ia juga mengapresiasi peran aktif masyarakat dalam memberikan informasi penting yang membantu pengungkapan kasus ini.

“Partisipasi masyarakat sangat kami harapkan demi menekan peredaran narkoba di Bumi Batiwakkal,” tegasnya.

Satresnarkoba Polres Berau menegaskan komitmennya untuk terus memberantas segala bentuk penyalahgunaan dan peredaran narkoba, demi menciptakan lingkungan yang aman dan bersih dari zat terlarang. [DIAS]

3 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

@media print { .c-float-ad-left { display: none !important; } .c-float-ad-right { display: none !important; } .c-author { display: none !important; } } .c-float-ad-left { display: none !important; } .c-float-ad-right { display: none !important; } .c-author { display: none !important; } .c-also-read { display: none !important; } .single-post figure.post-image { margin: 30px 0 25px; } #pf-content img.mediumImage, #pf-content figure.mediumImage { display: none !important; }