SAMARINDA — Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) bergerak cepat menuntaskan persoalan pendidikan. Sekretaris Daerah alias Sekda Kaltim, Sri Wahyuni, mengunjungi Kampus Melati SMAN 10 Samarinda, Rabu (28/5).
Kunjungan ini tindak lanjut Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi IV DPRD Kaltim pada 19 Mei 2025 dan Putusan Mahkamah Agung Nomor 27 K/TUN/2023.
Kampus Melati selama ini jadi pusat belajar SMAN 10. Namun, ada persoalan pemanfaatan aset dan fasilitas yang juga dikelola Yayasan Melati.
Sekda Kaltim menegaskan, pemerintah tak ingin mengganggu proses belajar. Tapi, penyesuaian penggunaan ruang kelas tetap harus dilakukan sesuai kebutuhan sekolah.
“Kami beri kesempatan yayasan agar pembelajaran tidak terganggu. Namun ruang kelas untuk SMAN 10 harus digunakan sesuai kebutuhan,” ujarnya di lokasi.
Sekda Kaltim juga meninjau ruang kantor, ruang kelas, dan asrama siswa. Peninjauan untuk memetakan kebutuhan perbaikan menyambut tahun ajaran baru.
“Kami akan adakan sosialisasi dan perbaikan gedung. Tujuannya agar proses belajar nyaman dan lancar,” tambah Sri.
Selain itu, Pemprov Kaltim rencanakan sosialisasi terbuka untuk masyarakat sekitar Palaran, Loa Janan, dan Samarinda Seberang. Sosialisasi untuk memberikan kesempatan calon siswa mendaftar ke SMAN 10.
“Sosialisasi ini penting agar warga tahu peluang masuk SMAN 10 dan bisa ikut seleksi,” jelasnya.
Kunjungan ini didukung pimpinan dan perwakilan perangkat daerah. Sinergi antara pemerintah, DPRD, dan yayasan diharapkan hasilkan solusi terbaik demi pendidikan berkualitas di Kaltim. [DIAS]
3 minggu lalu
[…] Agama (Kemenag) kembali mengirimkan dai ke wilayah tertinggal, terdepan, dan terpencil (3T) di Kalimantan Timur (Kaltim) dalam rangka memperluas penyebaran dakwah serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat […]
3 minggu lalu
[…] – Kejelasan mengenai kondisi Jembatan Mahakam 1 Samarinda, pascainsiden tabrakan oleh tongkang pada 16 Februari 2025 mulai terungkap. Balai Besar Pelaksanaan […]
3 minggu lalu
[…] Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (Kanwil Ditjen Perbendaharaan) Kementerian Keuangan Kaltim, M Syaibani, menyebutkan bahwa salah satu faktor utama dari peningkatan belanja ini adalah […]
3 minggu lalu
[…] 28 Mei 2025 Digitalisasi Kaltim Melesat, 3 Kota Masuk 50 Besar Nasional Sekda Kaltim Kunjungi Kampus Melati, SMAN 10 Samarinda Dapat Prioritas Pemanfaatan Ruang Kelas Sutiah, Korban Longsor Samarinda Ditemukan Meninggal setelah 1 Hari Hilang Pembangunan […]