newsborneo.id – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Soekarno-Hatta KM 24 Balikpapan, Selasa (20/9/2022) malam sekira pukul 23.00 WITA yang menewaskan lima orang.
Direktur Lalu Lintas Polda Kaltim Kombes Sonny Irawan mengungkapkan kecelakaan maut tersebut melibatkan truk self loader dengan dua unit mobil penumpang, yaitu Toyota Etios Valco dan Daihatsu Gran Max.
Selain lima orang tewas, sebanyak lima orang lainnya mengalami luka ringan, dan satu orang luka berat.
“Sopir truk saat ini sudah diamankan di Polresta Balikpapan,” kata Kombes Sonny seusai memimpin olah tempat kejadian perkara dilansir laman resmi Polda Kaltim, Rabu (21/9/2022).
Informasi sementara yang dihimpun polisi, kecelakaan maut tersbeut bermula saat Daihatsu Gran Max yang dikemudikan Andry dan Toyota Etios Valco dengan sopir bernama Nur Hadi terlibat insiden di sekitar lokasi kejadian tersebut.
Akibat insiden tersebut, penumpang kedua kendaraan nahas tersebut bermaksud melakukan mediasi. Mereka kemudian memarkirkan kedua kendaraannya di bahu jalan yang berada di KM 24. Sementara itu, kondisi jalanan tempat kedua kendaraan itu berhenti lurus dan menurun.
Nur Hadi yang mengemudikan Toyota Etios memberhentikan kendaraannya di bagian depan, sedangkan pengemudi Grand Max memarkirkan kendaraannya berada sekitar 15 meter di belakangnya.
Selanjutnya, kedua pengemudi keluar dari kendaraan bersama dengan beberapa penumpang lainnya untuk melakukan mediasi di bahu jalan.
Lebih lanjut Kombes Sonny menyampaikan saat sedang melakukan mediasi, dari arah Balikpapan melaju truk self loader bermuatan ekskavator yang dikemudikan Agus.
“Pada waktu yang bersamaan melaju kendaraan alat berat dari arah Samarinda,” bebernya.
Agus yang menghindari kecelakaan memilih membanting setir ke kiri. Nahas, truk yang dikemudikan Agus justru menabrak rombongan Toyota Etios Valco dan Daihatsu Gran Max yang sedang berada di tepi jalan hingga menyebabkan lima orang tewas di tempat.
Daihatsu Grand Max
– Andry (sopir), tewas
– Maulana (penumpang), luka ringan
– Hana (penumpang), luka ringan
– Najia (penumpang), luka ringan
Toyota Etios Valco
– Munawaroh (penumpang), tewas
– Murti Ningsih (penumpang), tewas
– Nur Natani (penumpang), tewas
– Kanza (penumpang), tewas
– Rokhman (penumpang), luka berat
– Nur Hadi (sopir), luka ringan
– Rico Cahyono (penumpang), luka ringan. (*)