newsborneo.id – Wali Kota Bontang, Basri Rase sekaligus Ketua Komisariat wilayah 5 Kalimantan Timur (Kaltim) mengusulkan 3 hal utama pada sidang pleno Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-17 Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI).
Sidang pleno ini dihadiri oleh 98 delegasi wali kota dari seluruh Indonesia. Aneka usulan dan rekomendasi strategis diusulkan demi kemajuan dan kesejahteraan daerah.
Tiga usulan utama dari Wali Kota Bontang, Basri Rase itu meliputi pengembangan Wilayah Kalimantan Timur sebagai Super Hub Ekonomi Nusantara. Rencana jangka panjang ini bertujuan untuk menjadikan Kalimantan Timur sebagai pusat ekonomi utama di Indonesia.
Kedua memastikan minimal 30 persen Aparatur Sipil Negara (ASN) yang direkrut berasal dari putra daerah Kalimantan Timur untuk meningkatkan kesejahteraan lokal.
Ketiga mempertimbangkan risiko mitigasi dengan mempercepat pembangunan dan memperkuat stabilitas keamanan di sekitar Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pria yang juga Wakil Wakil Ketua Bidang Pemerintahan dan Otonomi, merasa bangga. Sebab, salah satu daerah di Komisariat Wilayah 5 sukses menjadi tuan rumah Rakernas APEKSI tahun ini, yang bertepatan dengan HUT ke-24 APEKSI.
Dalam penutupan rakernas ini wali kota Bontang didampingi Asisten Bidang Administrasi Umum Ahmad Suharto, Staf Ahli Asdar Ibrahim, Kepala Bapperida, Kabag Pemerintahan dan Kabag Protokol.
Ketua Dewan Pengurus APEKSI, Eri Cahyadi, yang juga Wali Kota Surabaya, Direktur Eksekutif Arwis Rustam, dan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud memimpin sidang sementara.
Sidang pleno terdiri dari tiga tahap: pengesahan tata tertib dan jadwal pelaksanaan, laporan dari masing-masing komisariat wilayah (satu hingga enam), serta penyampaian program kerja dan rekomendasi. Salah satu keputusan penting yang dihasilkan adalah penetapan Surabaya sebagai tuan rumah Rakernas 2025.
Dalam pidato penutupnya, Ketua APEKSI Eri Cahyadi menekankan pentingnya APEKSI sebagai wadah untuk menyampaikan keluh kesah, kelebihan, dan kekurangan setiap daerah agar semua pihak saling menunjang.
“Ajang ini menyatukan dan menguatkan kita sebagai sesama kota untuk memberikan yang terbaik,” ujar Cak Eri. (*)