160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT
930 x 180 AD PLACEMENT

Pj Gubernur Kaltim Dorong Pemuda Kelola Hotel Atlet

750 x 100 AD PLACEMENT

TERBENGKALAINYA pengelolaan sejumlah aset pemerintah daerah membuat Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik memberikan tantangan kepada pemuda Kaltim. Untuk berani ikut andil dalam pengelolaan sejumlah aset daerah.

Misalnya, seperti Hotel Atlet di komplek GOR Kadrie Oening dan Stadion Utama Palaran. Berkenaan dengan ini, pemerintah membuka peluang bagi siapa saja yang ingin menjalin kerjasama untuk pengelolaan aset-aset daerah yang selama ini tidak optimal pemanfaatannya.

Akmal Malik mengatakan, seiring Provinsi Kaltim menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ Nasional. Pihaknya berencana mengusulkan perbaikan Hotel Atlet kepada Kementerian PUPR.

Usai perbaikan dilakukan, ia menginginkan agar bangunan tersebut bisa dikelola untuk kepentingan-kepentingan lain. Seperti, untuk pelaksanaan event olahraga. Bisa juga dikerjasamakan dengan penggunaan hotel atau kegiatan-kegiatan ekonomi lainnya.

“Kami berharap muncul generasi muda yang berani untuk bekerjasama. Monggo, silakan. Jadi kita menantang generasi muda untuk bekerjasama dengan pemerintah daerah. Dalam pengelolaan aset-aset daerah yang selama ini terabaikan dan belum teroptimalkan,” ucapnya usai usai peninjauan Hotel Atlet Samarinda, Sabtu (28/10/2023).

Hal serupa ia harapkan juga bagi Stadion Utama Palaran. Dia mengaku, akan memberikan ruang bagi anak-anak muda untuk berani menerima tantangan ini.

Akmal menyarankan, mereka yang berani bisa langsung berkoordinasi dengan Sekdaprov Kaltim Sri Wahyuni dan Kepala Dispora Kaltim untuk mengatur pola kerja sama terkait pengelolaan aset-aset daerah seperti hotel atlet ini.

“Yang penting punya nyali dulu, masalah modal urusan nanti. Ada nyali dulu lah untuk bekerja sama,” harap Akmal. (ADS)

Print Friendly, PDF & Email

750 x 100 AD PLACEMENT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

930 x 180 AD PLACEMENT