newsborneo.id – Wakil Ketua DPRD Bontang, Agus Haris menyebut pesrta Festival Anak Saleh Indonesia (FASI) tingkat Provinsi Kalimantan Timur pantas mendapatkan bonus dari dorong pemerintah.
Agus Harus mengatakan, peserta yang menjadi juara selayaknya diberi penghargaan oleh pemerintah. Sebab, telah membawa nama Bontang di kejuaraan festival anak sholeh itu. “Mereka layak diberikan komisi sebagai penghargaan,” katanya, Selasa (26/10/2021).
Apalagi, kata dia, ke depan anak-anak saleh dan salihah itu akan menjadi penuntun di akhirat nantinya.
Ketua Partai Gerindra itu juga menyebut Fasi ini sama halnya dengan lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di mana sama-sama membawa nama baik Bontang.
“Kita memberi dorongan kepada pemerintah untuk memperlakukan sama dengan MTQ,” sebutnya.
Perihal anggaran, kata dia banyak opsi yang bisa dilakukan selama ada kemauan. “Mengenai anggaran, tinggal dilakukan perencanaan,” ungkapnya.
Misalnya, dilakukan pergeseran anggaran di internal dinas yang menaungi. Bahkan tidak perlu lagi menunggu persetujuan DPRD. Sebagai tim pengawas, cukup diinformasikan saja.
“Artinya, dewan sebagai tim pengawas telah memberikan persetujuan. Saya yakin, seluruh anggota DPRD bangga dan sepakat memberikan komisi kepada peserta yang telah mengharumkan nama Bontang,” terangnya.
Kota Bontang sendiri telah menjuarai Fasi tingkat Kaltim sebanyak delapan kali secara berturut-turut. Terakhir di Fasi ke XI 2021. [ADS]
2 komentar tentang “Juara FASI 8 Kali Berturut-turut, Agus Haris Minta Peserta Diberi Bonus”