160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT
930 x 180 AD PLACEMENT

DPRD Kaltim Minta Pertamina Jaga Pasokan BBM

750 x 100 AD PLACEMENT

ANGGOTA DPRD Kaltim, Harun Al Rasyid, ikut menyoroti panjangnya antrean kendaraan yang akan memasuki SPBU di Samarinda yang membuat masyarakat pengguna BBM mengeluh.

Pasalnya, antrian yang panjang itu membuat waktu masyarakat banyak terbuang percuma dan menyulitkan aktivitas.

Harun menilai, kelangkaan BBM yang dialami masyarakat Samarinda disebabkan pasokan yang ada jauh dari kebutuhan masyarakat, sehingga membuat antrian panjang.

Menurut Harun kondisi seperti itu seharusnya tidak terjadi karena merugikan masyarakat pengguna kendaraan.

“Mereka atau masyarakat mengeluh sebab menghambat kinerja. Mau cepat-cepat sampai di tempat kerjaan tidak bisa karena harus antri di SPBU yang panjang. Masyarakat banyak rugi waktu,” kata Harun usai Rapat Paripurna di Gedung B Kompleks DPRD Kaltim, Samarinda, Kamis (23/11/2023).

Harun mengatakan, persoalan yang dihadapi masyarakat seharusnya menjadi perhatian pihak Pertamina agar jangan sampai pasokan yang dibutuhkan masyarakat Samarinda terlambat atau bahkan berkurang.

Dia mencontohkan, jika pasokan untuk sebuah SPBU misalnya mencapai 10.000 liter, namun yang dipasok hanya 5.000 liter, maka jelas merugikan konsumen.

Oleh karena itu, kata dia, Pertamina harus bisa mempertahankan pasokan sesuai kebutuhan masyarakat dan industri agar tidak merugikan masyarakat sebagai pengguna.

Harun menambahkan, keberadaan Petramini di Samarinda, meski membantu kebutuhan masyarakat, namun juga cukup memberatkan karena selisih harganya sekitar Rp2.000 dari harga resmi Pertamina.

Dengan selisih harga tersebut, kata Harun, jelas akan menambah pengeluaran masyarakat.

“Masyarakat sekarang ini begitu cermat dalam pengeluaran, mereka akan berpikir panjang kalau harus menambah pengeluaran hanya karena BBM,” pungkasnya. (ADS)

Print Friendly, PDF & Email

750 x 100 AD PLACEMENT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

930 x 180 AD PLACEMENT